12.07.2016

Kunjungan Kerja

PEMERINTAH KABUPATEN BOVEN DIGOEL
LAPORAN KUNJUNGAN KERJA
DI KAMPUNG UJUNG, RT IV UYANDIT

OLEH: KABAG UMUM SETDA
08 – 10 JULI 2016


    

“…kami harap supaya Bupati sama-sama Wakil Bupati, Sekda, dan Kepala Dinas Sosial untuk datang turun ke tempat lihat penderitaan kami selama  tahun 1993 – 2016/sampai sekarang ini.”   (Wilem Asenggambun)      
 

PEMERINTAH KABUPATEN BOVEN DIGOEL
SEKRETARIAT DAERAH
BAGIAN UMUM

LAPORAN
Kunjungan Kerja
Kabag Umum di Kampung Ujung RT IV UYANDIT, Distrik Arimop
Pada Tanggal 08-10 Juli 2016

KEPADA YTH          :
1.      BUPATI KABUPATEN BOVEN DIGOEL;
2.      Kepala Dinas Kesejahteraan Sosial dan Pemukiman Suku Terasing Kab. Boven Digoel

DARI                          :  Kabag Umum
TANGGAL                :  7/12/2016
SIFAT                         :  Penting
LAMPIRAN               : Bukti Foto-foto Fisik Rumah Terlampir
HAL                            : Rencana Panen Raya Padi.

ISI                               :
  1. POKOK PERMASALAHAN
Upaya Masyarakat untuk menghadirkan Bupat, Wakil Bupati, Sekda, Kepala Dinas Kesejahteraan Sosial dan Pemukiman Masyarakat Terasing kabupaten Boven Digoel agar melihat secara langsung di kampung Ujung RT IV UYANDIT[1], distrik Arimop.

  1. PRA ANGGAPAN
Masyarakat sedang menantikan kedatangan Bupati dan wakil bupati serta jajarannya untuk mengunjungi: Rumah Layak Huni, Tempat-tempat Ibadah, Infrastruktur Jalan, Jembatan serta Jalur-jalur perekonomian di kampung tersebut sesuai dengan Visi Misi Bupati Wabup Boven Digoel Yakni Memindahkan Kesejahteraan dari Kota Ke Kampung.


  1. FAKTA DAN DATA YANG BERPENGARUH TERHADAP PERSOALAN
a.         Membantu melancarkan roda perekonomian, Pembangunan Perumahan, Jalan, Jembatan, Air Bersih, Penerangan (Listrik) bagi  masyarakat dengan BENAR menuju Boven Digoel maju, bangkit, mandiri dan sejahtera.
b.        Membuka lapangan usaha bagi masyarakat kampung Ujung distrik Arimop.
c.         Mensejahterakan masyarakat Kampung.

  1. PEMBAHASAN /ANALISA
Kampung Ujung merupakan wilayah Distrik Arimop. Kampung Ujung terdapat beberapa RT, diantaranya: RT Uyandit, RT Kumirop, RT Gumbiyop, dan RT 1 Kampung Ujung. Disini focus yang dapat kami turun langsung yakni ke RT Uyandit. RT ini dapat ditempuh dengan menggunakan jalan darat, yakni menggunakan kendaraan roda 4 sampai di Kampung Ujung. Dan dari kampung ujung ke RT tersebut (RT Uyandit) menggunakan jalan kaki. Jarak antara kampung induk ke RT tersebut ± 30 Km. kami menggunakan jalan kaki selama 12 Jam (ini sangat melelahkan) namun kemi bekerja dengan giat untuk mendukung visi misi BENI- ANWAR 5 tahun kedepan.
Setelah dilakukan kunjungan kerja di lapang, masyarakat sangat senang dengan upaya yang sedang dilakukan oleh Kabag Umum Setda Boven Digoel untuk membantu dalam menyampaikan pesan-pesan atau aspirasi mereka sebagai sambung tangan mereka kepada pemerintahan BENI ANWAR. Adapun pesan-pesan/aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat kampung ujung RT IV UYANDIT adalah sebagai berikut:
a.         Pesan-pesan masyarakat:
-          Pemerintah segera membangun akses jalan menuju Kampung Mereka, yakni kampung Ujung ke RT IV Uyandit hingga kampung Kuken.
-          PEMDA dalam hal ini Dinas Pendidikan agar segera membangun Sekolah Dasar (SD) karena anak-anak kami hingga sekarang belum dapat mengenyam pendidikan dengan baik.
-          Kami sangat harapkan kepada Pemerintahan BENI – ANWAR agar segera membangun Gedung Ibadah (Gereja) kami. Karena sampai sekarang ini kami buat gereja secara swadaya dengan bentuk tradisi (dinding gabah sagu).
-          Kami berencana dengan gedung ini (gedung Gereja) kami gunakan untuk mendidik anak-anak kami bersekolah.
-          Kami masyarakat berpesan agar Bapa Bupati dan Wakil membuat SK (surat Keputusan) bagi tenaga Honorer Guru supaya mereka mengajar anak-anak kami di kampung Ujung RT Uyandit dan sekitarnya.
-          Kami berharap pemerintahan BENI – ANWAR segera melihat dan menindak lanjuti program AIR Bersih di kampung-kampung khususnya kami di kampung Ujung RT IV Uyandit ini. Karena selama ini kami belum punya Air Bersih yang memadai.
-          Pemerintah Segera membangun Rumah Layak Huni/ bantuan Perumahan Sosial kepada kami.
-          Kami masyarakat berharap agar pelayanan kesehatan harus di galakkan. Karena sampai sekarang ini kami belum mempunyai fasilitas kesehatan maupun tenaga medis dan belum pernah tersentuh ke masyarakat.

b.        Hal-hal yang masyarakat membutuhkan:
v  Akses Jalan;
v  Pelayanan Pendidikan
v  Pelayanan Kesehatan
v  Pelayanan Air Bersih
v  Pelayanan Rumah Ibadah
v  Pembangunan Rumah-Rumah Sosial.
v  Mereka sangat membutuhkan perhatian serius dengan BENAR dan Serius.


5.      KESIMPULAN
a.          Perlu Bupati memerintahkan/Menugaskan Kepala SKPD Terkait turung langsung ke kampung Ujung RT IV Uyandit untuk melihat secara langsung kondisi real  kehidupan masyarakat kampung tersebut.
b.         Perlu adanya bantuan-bantuan perumahan,
c.         Perlu adanya pengairan/pengadaan Air Bersih,
d.        Perluh membangun gedung sekolah
e.         Perlu membangun sarana Rumah Ibadah (Gereja)
f.          Perlu adanya perhatian serius dari pemerintah
g.         Perlu adakan kunjungan kerja dan mendengar aspirasi masyarakat kampung sekitarnya


  1. SARAN-SARAN
a.       Disarankan bahwa bupati memerintahkan para SKPD  agar meninjau lokasi tersebut
b.      Disarankan agar mengakomodir aspek-aspek tersebut  diatas.
c.       Disarankan agar Bupati  Boven Digoel dapat langsung Meninjau kampung-kampung sehingga bisa melihat kondisi real di masyarakat. Dengan demikian menjawab visi dan misi ke depan.
Dibuat di         : Kampung Ujung
  RT Ujandit,
Pada tanggal   : 12 Juli 2016

Kepala Bagian Umum Setda Boven Digoel


APE ITIM, S.Sos
Penata
NIP. : 19790605 200605 1 001










[1] Uyandit Merupakan sebaran masyarakat dari kampung Ujung, RT IV dari kampung Ujung. RT ini dibuka pada tahun 1993 hingga sekarang namun pembangunan belum tersentuh.